Pelatihan Angkatan 5, "Advancing Accountable Resource Governance in Asia Pacific 2018" telah berakhir. Sebanyak 28 peserta dari tujuh negara bertukar ilmu dan pengalaman dengan para pakar dan praksiti selama kursus berlangsung, 8 - 19 Januari 2018 di Belitung. Selain beraktivitas di dalam kelas, para peserta berkesempatan mengunjungi Open Pit Nam Salu, di Desa Senyubuk, Kabupaten Belitung Timur untuk melihat secara langsung bagaimana upaya masyarakat lokal lepas dari ketergantungan terhadap tambang timah dengan merintis mata pencaharian alternatif. Ilustrasi Musik: Lights and motion - Anamorphic Lights and motion - Feathers

Pelatihan angkatan ke-4 baru saja selesai. Pelatihan yang mendorong "Penguatan Akuntabilitas Tata Kelola Sumber Daya di Asia Pasifik" ini berlangsung pada 9 - 21 Januari 2017 di Yogyakarta, Indonesia. Sebanyak 26 peserta dari 10 negara berdikusi dan berbagi pengetahuan serta pengalaman dengan para ahli dan praktisi industri ekstraktif di Asia Pasifik. Bergabunglah bersama kami di tahun depan!

Transparansi sebagai passion merupakan semangat kolektif yang harus dimiliki oleh seluruh aktor dalam industri ekstraktif, penopang utama ekonomi sejak lama. Persoalan terbesar dalam pengelolaan sumber daya alam di Indonesia adalah kurangnya transparansi di sepanjang rantai keputusan, mulai dari membuat keputusan mengekstrak, membuat persetujuan dan kontrak, hingga mengelola pendapatan dari kewajiban perusahaan. Mencermati persoalan itu, PolGov memfasilitasi Lokakarya EITI dengan topik “Transparansi sebagai Passion” di Jakarta, 6-7 April 2016. Lokakarya ini didukung oleh EITI Indonesia yang bekerjasama dengan Bank Dunia.

Video ini menunjukkan secara singkat ide utama pada setiap sesi pelatihan. Narasumber berkualifikasi tinggi dari sejumlah negara di Asia Pasifik memberikan prinsip praktik terbaik berdasarkan kepakaran dan pengalaman mereka. RegINA menyelenggarakan pelatihan tahunan untuk meningkatkan pemahaman terhadap praktik industri ekstraktif di Asia Pasifik yang kerap terselubung rahasia.

Ikuti pelatihan kami! Pelatihan dengan materi yang komprehensif tentang Tata Kelola Sumber Daya Alam di Asia Pasifik. Simpul pengetahuan kami berkomitmen untuk mendukung koalisi untuk reformasi yang mendorong ketahanan energi, kesejahteraan, dan keberlanjutan melalui tata kelola industri ekstraktif yang lebih baik.